Muncul Tanda-tanda Gangguan Bipolar? Ini yang Perlu Dilakukan

Jakarta, Gangguan bipolar adalah salah satu masalah kejiwaan yang dialami oleh beberapa orang. Salah satu tandanya adanya perubahan mood dalam periode tertentu,
 baik manic atau gabungan manic dan depresi. Ketika tanda-tanda gangguan bipolar muncul, apa yang perlu dilakukan?

Psikolog Githa Bahagiastri mengatakan jika muncul tanda-tanda mengarah ke depresi, maka sebaiknay melakukan kegiatan kecil yang berguna. Selain itu baik juga melakukan kegiatan yang menyenangkan seperti menelfon teman atau berjalan-jalan.

"Juga berbicara kepada dokter atau orang yang mengerti," kata Githa dalam kumpul bareng Bipolar Care Indonesia di Kedai Lentera, Jl Sawo Manila, Pasar Minggu, Jakarta Selatan, dan ditulis pada Minggu (3/11/2013).

Sedangkan bila muncul tanda-tanda yang mengarah kepada manic, yakni saat seseorang terlihat sangat berenergi berlebihan maka sebaiknya mengurani beban kerja, terlibat dalam aktivitas yang menyenangkan, dan menghindari aktivitas yang menstimulasi.

"Selain itu memastikan pola tidur tetap terjaga," sambung Githa.

Jika Anda hidup bersama orang dengan gangguan bipolar maka sebaiknya membantu yang bersangkutan untuk mengenali mulai munculnya sindrom. Selain itu perlu menyediakan perawatan profesional. Dukungan juga sangat dibutuhkan orang dengan gangguan bipolar.

"Jangan men-judge dan berikanlah kasih sayang dan perhatian yang unconditional, serta konsisten dengan peraturan. Jadi jangan karena kasihan lalu memberi mereka berbagai hadiah," lanjut Githa.

Anda juga perlu mendorong dan menciptakan rutinitas untuk merasa nyaman. Penting pula untuk menyediakan ruang dan kesempatan bagi mereka untuk didengar dan dimengerti. Mereka yang hidup dengan bipolar tidak selalu memutuhkan solusi, namun terkadang mereka butuh didengarkan. Ingat pula untuk menghindari kritik berlebihan terhadap ODMK.

sumber: health.detik.com/read/2013/11/03/150410/2402629/763/muncul-tanda-tanda-gangguan-bipolar-ini-yang-perlu-dilakukan?l992205755

Posting Komentar